BYOND TALENT JHON C MAXWELL

TALENTA SAJA TIDAK CUKUP
BAB 12
Dipublikasikan oleh Baiqsusilawani tgl 20/10/17

TANGGUNG JAWAB MEMPERKUAT TALENTA

#Isi Bab 12

Bab ini berisi tentang bagaimana  tanggung jawab sangat diperlukan. Karena talenta dapat diteguhkan oleh sikap tanggung jawab, Dimana tanggung jawab merupakan pondasi yang sangat kuat untuk menggapai kesuksesan, pada saat kita bertanggung jawab kita akan melakukan hal yang tepat dgn efektif, maka apapun yang menjadi impian kita dapat terpenuhi dengan talenta yang begitu kuat.  Dengan bersikap tanggung jawab kita juga dapat membantu teman yang tidak bisa/ tidak dapat memenuhi tanggung jawabnya ketika ada keperluan/halangan dalam melaksanakan tugasnya., oleh karena itu, inilah kenapa  tanggung jawab sangat perlu untuk mengembangkan talenta kita, dengan bersikap tanggung jawab juga orang akan dapat mempercayai kita, dimana dengan kepercayaan tersebut kita akan mendapatkan begitu banyak peluang dan sumber daya untuk berkembang, memperkuat talenta yang kita miliki, dan bermitra dengan kita.

kita hidup dalam suatu budaya yang mengagungkan talenta, tapi meremehkan tanggung jawab.


Dalam keadaan sesulit apapun tetaplah bertanggung jawab dengan apa yang kita lakukan, karena, tanggung jawab yang kuat akan diri kita dapat membuat suatu kesulitan berubah menjadi suatu kemudahan, dimana sikap tanggung jawab itulah yang mendorong talenta kita menjadi kuat. Dan tanggung jawab juga dapat membuat kita mempercayai diri kita sendiri bahwa kita mampu melewati suatu kesulitan dengan mencari jalan keluar untuk perubahan yang harus dilakukan supaya kesulitan itu termudahkan. Oleh karena itu, sebuah tanggung jawab yang kuat akan memberikan hasil yang maksimal, karena talenta dapat berkembang dan menjadi kuat dengan sikap tanggung jawab tersebut. Dan apapun yang keputasan-keputusan yang kita buat, akan memberikan dampak positif jika kita bersikap tanggung jawab atas apa yang kita lakukan.


Filsafat saya adalah Anda tidak hanya bertanggung jawab atas kehidupan Anda, tapi melakukan yang terbaik saat ini menempatkan Anda ditempat terbaik untuk moment berikutnya. 
[ OPRAH WINFREY ] 

Dan ingat, talenta tanpa tanggung jawab, tidak akan pernah membuat kita dipercayai orang lain, tidak memberikan pelan apapun, dan tidak akan membuahkan hasil apapun.


Anda tidak boleh melarikan diri dari tanggung jawab masa depan dengan menghindari tanggung jawab saat ini. [ ABRAHAM LINCOLN ]


#Hal-hal yang harus diterapkan supaya kita dapat bersikap tanggung jawab atas talenda dan prilaku kita sehari-hari

-         Mulai Belajar bertanggung jawab atas semua perbuatan yang kita lakukan
-         Menjalankan tugas yang diberikan dengan baik
-         Memperhatikan pergaulan [harus bergaul dengan orang yang memberi nilai positf untuk talenta kita dan bukan yang sebaliknya]
-         Jangan menyaalahkan orang lain, tapi harus introfeksi diri, dan memikul tanggung jawab hidup kita sendiri
-         Melakukan hal-hal yang positif
-         Melakukan sesuatu dengan kemampuan kita sendiri dan jangan bergantung kepada orang lain
-         Fokus pada hal yang kita lakukan jika itu dapat membuat kita menjadi orang yang bertanggung jawab
-         Pelajarilah pelajaran-pelajaran mengenai tanggung jawab, seperti yang ada dibuku.
-         Pada saat mengambil keputusan, harus bertanggung jawab atas keputusan tersebut, dan bukan sebaliknya
-         Membantu orang lain ketika membutuhkan bantuan
-         Menghargai pendapat orang lain
-         Mebuat orang lain percaya bahwa kita dapat bertanggung jawab pada apa yang kita lakukan, dll.  

#Kesimpulan

Memperaktikan sikap tanggung jawab pada kehidupan sehari-hari akan membantu kita mewujudkan impian kita, meneguhkan talenta kita, memajukan keterampilan kita, dan meningkatkan peluang-peluang bagi kita. Tanggungb jawab akan memperbaiki kualitas hidup kita dan dapat memperbaiki kualitas hidup orang lain juga.


Lakukan kemampuan Anda dengan apa yang Anda milik, ditempat Anda berada saat ini .




  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

REVIEW BUKU JHON C MAXWELL YOUR ROAD MAP FOR SUCCESS BAB I

7 KEBIASAAN REMAJA YANG SANGAT EFEKTIF KEBIASAAN KE 5

7 KEBIASAAN REMAJA YANG SANGAT EFEKTIF